Website Resmi STIE MAKASSAR MAJU
SHARE :

Visi Misi



Visi STIE-MM “Menjadi Perguruan tinggi berbasis ekonomi kreatif yang berwawasan Internasional dan berlandaskan Kearifan Lokal”. Uraian visi di jabarkan dalam misi STIE-MM :
a) Menyelenggarakan Pengajaran, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat guna Mendukung Pengembangan Ekonomi Kreatif yang berwawasan internasional berlandaskan kearifan lokal,
b) Menjalin kerjasama dengan pemerintah dan dunia usaha yang bergerak dalam sektor Ekonomi Kreatif di tingkat nasional dan internasional,
c) Menciptakan Sumber Daya Manusia yang memiliki kompetensi yang berbasis Ekonomi Kreatif, dan
d) Menciptakan jiwa entrepreneurship dan technopreneur yang kreatif dan inovatif.

Penjabaran misi dituangkan dalam tujuan STIE-MM yang lebih spesifik yaitu
a) Mengembangkan Ilmu (manajemen dan Akuntansi) yang mendukung pengembangan Ekonomi Kreatif,
b) Menghasilkan Sumber Daya Manusia yang berkualitas dan relevan dengan kebutuhan pembangunan ekonomi kreatif yang dapat berkontribusi secara nyata kepada peningkatan daya saing bangsa,
c) Melaksanakan Penelitian dan Pengabdian masyarakat bidang akuntansi berbasis ekonomi kreatif, dan
d) Menumbuhkan jiwa entrepreneurship dan technopreneur melalui penerapan kurikulum berbasis ekonomi kreatif.

Hubungi Kami
Assalamu Alaikum,
Ada Yang Bisa Kami Bantu